Dumai, 7 Maret 2025 – Kegiatan pembelajaran hari kedua Bulan Ramadhan di MTsN 1 Kota Dumai berlangsung dengan penuh keberkahan. Pada hari Jumat, 7 Maret 2025, sebelum memulai proses belajar mengajar, seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan mengikuti sholat Dhuha berjamaah serta tausiah agama yang dilaksanakan dilapangan utama madrasah.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta membentuk karakter siswa yang religius. Sholat Dhuha berjamaah dimulai pukul 07.30 WIB, dipimpin oleh salah satu siswa terlatih, diikuti oleh seluruh siswa dengan penuh kekhusyukan. Seusai sholat, tausiah agama disampaikan oleh Ustadz Hamdan Jamil, yang memberikan motivasi kepada siswa agar selalu berpegang teguh pada ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam tausiahnya, Ustadz Hamdan Jamil menyampaikan pentingnya menjaga akhlak yang baik, disiplin dalam menuntut ilmu, serta keutamaan sholat Dhuha sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. Para siswa tampak antusias dan menyimak dengan baik nasihat yang diberikan.
Kepala MTsN 1 Kota Dumai, Sri Mayang Mandra, menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini. “Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa dapat semakin termotivasi dalam menuntut ilmu dengan niat yang tulus dan penuh keberkahan,” ujarnya.
Setelah rangkaian kegiatan ibadah dan tausiah selesai, pembelajaran dilanjutkan sesuai jadwal yang telah ditentukan. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya madrasah dalam menanamkan nilai-nilai spiritual dan karakter positif kepada seluruh peserta didik.
Dengan adanya kegiatan sholat Dhuha berjamaah dan tausiah agama ini, diharapkan siswa MTsN 1 Kota Dumai dapat menjadi generasi yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang berakhlakul karimah.