
MTsN 1 Kota Dumai (Inmas)-. Sebanyak 25 orangtua siswa kelas IX mengikuti sosialisasi program “Disiplin Positif” yang digelar Tanoto Foundation di Ruang Pertemuan MTs N 1 Kota Dumai, Kamis (17/11).
Program ini dilaksanakan untuk membantu meningkatkan peran orangtua dalam mendukung prestasi belajar serta tumbuh kembang kepribadian anak .
Pendampingan kegiatan Disiplin Positif ini adalah 3 orang guru dari MTs N 1 Kota Dumai yang sudah mendapatkan Pembekalan dari Tanoto Foundation yaitu Tuti Fridianty, S. Pd., Syamsurizal, S.Ag., dan Widya Putri Priyatmi, S.Sos.
Dalam pendampingan kali ini, diwakili oleh Syamsurizal, S.Ag menyampaikan “Kegiatan ini diharapkan memberikan pengaruh yang sangat besar pada prestasi belajar siswa, dan dapat membentuk karakteristik dan kepribadian siswa dalam menerapkan Disiplin Positif .”
Semoga dengan adanya pendampingan ini dapat memberikan semangat baru kepada Orangtua dan siswa dalam mencapai tujuan pendampingan yang diharapkan. Aamiin.
(MS)
Yuk yang ingin tau semua kegiatan MTs Negeri 1 Kota Dumai ikuti terus melalui media sosial kami :
Web : http://mtsn1kotadumai.sch.id
ig : @mtsn1kotadumai
Fb : Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Dumai
Youtube : MTs Negeri 1 Kota Dumai
